Apel Pelepasan Woro-Woro Protokol Kesehatan dan Vaksinasi Covid-19
JABARCENNA.COM | BANJAR,- Bertempat di Halaman Pendopo Kota Banjar. Rabu, 24/08/2022, Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M. Si, memimpin Apel Pelepasan Woro-Woro Protokol Kesehatan dan Vaksinasi Covid-19.
Pemerintah Kota Banjar kembali melakukan Woro-woro Protokol Kesehatan serta Percepatan Vaksin Covid19 kepada masyarakat untuk mengingatkan kembali pelaksanaan pencegahan penularan Covid19 setelah terjadinya penambahan kasus Covid19 di Kota Banjar.
Apel diikuti oleh Seluruh Kepala Perangkat Daerah, Jajaran TNI/Polri serta ASN lingkup Pemerintah Kota Banjar dan dihadiri secara Langsung Oleh Wakapolres Banjar dan Sekretaris Daerah Kota Banjar.
Wali Kota mengatakan hari ini seluruh Satgas Covid19 dari semua tingkatan untuk kembali bergerak melakukan edukasi kepada masyarakat untuk tetap siaga dan jangan lengah dengan tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan dan melaksanakan Vaksin Covid 19 "Kota Banjar harus tetap siaga. Berdasar data dari Dinas Kesehatan ada Lima daerah yang meningkat statusnya dari Zona hijau menjadi zona Kuning, yaitu Kelurahan Purwaharja, Desa Mulyasari, Kelurahan Pataruman, Kelurahan Banjar serta Kelurahan Hegarsari. "Jelas Wali Kota.
Beliau menambahkan, bahwa di Kota Banjar sebanyak tujuh orang melakukan Isolasi mandiri, 89 orang dilakukan tracking, Satu orang dirawat di RS serta satu orang meninggal
"Untuk itu saya menegaskan kepada seluruh satgas COVID untuk kembali bergerak bersama memberikan edukasi kepada masyarakat untuk melaksanakan Protokol kesehatan dan yang paling penting adalah mengikuti vaksin covid19. Capaian vaksin dosis 1 baru mencapai 88.20%, Dosis ke dua sebesar 74% serta Vaksin Booster baru mencapai 42.13%.'ucap wali kota.
Wali Kota mengingatkan kepada seluruh satgas Covid19 untuk mengingatkan warga dengan humanis dan dengan pendekatan yang ramah./Tema