Lomba Menulis Aqidah dalam Kitab Munajat di Kegiatan Halal Bihalal Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga
TANGGERANG SELATAN | JABARCENNA.COM,- Keluarga Besar Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga (Padasuka), di bawah kepemimpinan KHR., Syarif Rahmat, RA., SQ., MA., akan menyelenggarakan kegiatan Halal Bihalal, pada Minggu, 28 Mei 2023, pukul 08.00 WIB sampai dengan Selesai, di Halaman Pondok Pesantren Ummul Quro, Tanggerang Selatan.
Kegiatan tersebut akan diisi dengan Tausiyah Keagamaan, oleh KH. Imaduddin Ustman Al Bantani, Pengasuh Pondok Pesantren Nahdlatul Ulum, Kresek Kabupaten Tanggerang, dan Ketua Rabithah Ma'ahid Islamiyah (RMI) PWNU Provinsi Banten.
Dalam rangkaian kegiatan Halal Bihalal tersebut, juga akan diadakan Lomba Penulisan Aqidah Dalam Kitab Munajat.
Lomba tersebut terbuka untuk Umum, dan Tulisan dapat dibuat dalam bentuk PDF, dan Buku.
Pemenang akan diumumkan pada Puncak Acara kegiatan Halal Bihalal, yakni pada Hari Minggu, Tanggal 28 Mei 2023 di Pondok Pesantren Ummul Quro.
Bagi peserta yang berminat mengikuti Lomba Menulis, dapat datang langsung ke Pondok Pesantren Ummul Quro, atau menghubungi Ustad., Awang Bahtiar, melalui nomor HP 085 883 954 883.
“Semoga kegiatan Halal Bihalal ini dapat memberikan manfaat, dan keberkahan, bagi Keluarga Besar Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga (Padasuka), serta masyarakat umum lainnya”harap Ustad., Awang./Tema