JABARCENNA.COM | Portal Berita Jabar Katanya


JABARCENNA.COM | BANDUNGBARAT,- Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Syadzily melepas keberangkatan jemaah haji asal Kabupaten Bandung Barat, di Gedung Raudhah Asrama Haji Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (20/6/2022). Pada acara tersebut, Ace mengatakan bahwa Komisi VIII DPR RI terus mendorong pemerintah, khususnya Kementerian Agama, untuk meningkatkan pelayanan haji.

"Kami jamin, selama di Mekkah bapak ibu akan dapat makan 50 kali. Makanan juga harus khas orang Sunda. Saya minta agar Kemenag, menyediakan makanan khas nusantara. Selama di Arafah, Muzdalifah, Mina (Armuzna), di Madinah, nggak usah bingung makan. Jadi bapak ibu fokus ibadah,” ungkap Ace Senin (20/6/2022).

"Akomodasi juga sekelas bintang 3. Kalau tidak, laporkan pada kami, akan kami pindahkan. Kami di Komisi VIII terus berupaya memberikan masukan Kemenag untuk memberikan pelayanan ibadah haji yang terbaik,” komitmen politisi Partai Golkar tersebut.

Selanjutnya Ace juga menyinggung soal biaya haji. Ia menjelaskan kepada jemaah bahwa biaya perjalanan haji per jemaah sebetulnya sebesar Rp101 juta. Dari jumlah itu, jemaah mendapatkan subsidi dari dana maslahat haji yang dikelola Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH).

Sebagai Ketua Panja Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2022/1443 dan pihak yang terlibat langsung dalam penyusunan pembiayaan haji, Ace meyakini jemaah bahwa pelayanan ibadah haji dipastikan lebih baik dari tahun sebelumnya. “Kami memutuskan perjemaah 39 juta. 35 juta dari setoran jemaah dan 4 juta dari dana maslahat haji. Jadi dana haji digunakan sepenuhnya untuk kepentingan jemaah haji," terang Ace.

Ditempat yang sama, Kepala Kemenag Bandung Barat, Asep Ismail mengatakan bahwa jumlah jemaah haji Bandung Barat atau kloter 23 ini adalah sebanyak 410 jemaah. Sementara Handiman Romdhoni mengatakan jemaah akan diberangkatkan pada Selasa (21/6/2022) pukul 04.00. Ia juga memastikan jemaah telah bebas Covid 19. “Alhamdulillah tidak ada jemaah yang tidak berangkat karena Covid 19. Jemaah yg masuk embarkasi ini sudah clear. Tetap jaga kesehatan. Manfaatkan waktu istirahat di sini", ujar Romdhoni. 

./Asbud


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S. Pd., menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes Indonesia (ASIAFI) Kota Banjar Masa Bhakti 2022-2026 yang bertempat di Gedung Multifungsi Sport Center Langensari Kota Banjar. Minggu (26/06/2022).

Pelantikan dilakukan oleh Perwakilan ASIAFI Provinsi Jawa Barat, Bapak Supardi Udung, M.Pd, Dalam pelantikan dilakukan Penandatanganan Berita Acara Pelantikan dan Penyerahan Bendera ASIAFI oleh Perwakilan ASIAFI Provinsi Jawa Barat Kepada Ketua ASIAFI Kota Banjar.

Kegiatan ini dihari secara langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjar, Camat Langensari, Danramil Langensari, Perwakilan Polsek Langensari, Ketua ASIAFI Kabupaten Ciamis, Serta Ketua FORMI Kota Banjar.


Mengawali sambutanya, Wakil Wali Kota mengucapkan Selamat Kepada Jajaran Pengurus ASIAFI Kota Banjar yang baru dilantik. Wakil wali kota berharap, Pengurus ASIAFI dapat segera menyusun program kerja untuk mengajak masyarakat mencintai olahraga.

“Saya ucapkan selamat kepada pengurus ASIAFI Kota Banjar yang sudah dilantik, Ayo kita bergerak demi kesehatan, dan mengolahragakan masyarakat dengan senam dan fitness." ujar Wakil wali kota.

Menurutnya, Sekarang Kota Banjar mempunyai ASIAFI Sendiri, setelah sebelumnya bergabung dengan Kabupaten Ciamis. Wakil wali kota berharap dengan terbentuknya ASIAFI Kota Banjar akan meningkatkan kegiatan olahraga masyarakat Kota Banjar.

“Semoga dengan terbentuknya Pengurus ASIAFI Kota Banjar, kegiatan olahraga di kota Banjar semakin berkembang dengan instruktur-instruktur senam dan fitness yang handal, serta di minati oleh masyarakat banyak”. Pungkasnya ./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., dengan didampingi oleh Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S.Pd., menerima Tim Penilai Penghargaan Kota Layak Anak dalam rangka Verifikasi Lapangan Kunjungan (VLK) Penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2022 yang bertempat di Ruang Rapat Gunung Sangkur Setda, Minggu, 26 Juni 2022.

Verifikasi Lapangan ini dilakukan sebagai pengecekan dan update data pendukung dilapangan dalam rangka penilaian Kota Banjar menuju Kota Layak anak Tahun 2022. Tim penilai akan melakukan kunjungan langsung ke beberapa lokasi dengan didampingi oleh Perwakilan Perangkat Daerah sesuai dengan tugas pokok dan Fungsi dari masing-perangkat Daerah.

Ketua tim Penilai dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Bapak Nahar, SH, M.Si, menuturkan Kota Banjar telah melalui dua tahapan penilaian, yaitu Penilaian Mandiri dan Penilaian Administrasi, hari ini merupakan tahapan selanjutnya untuk dilakukan Verifikasi Lapangan Kunjungan (VLK).

"Hari ini akan dilakukan Verifikasi dan penambahan kekurangan data dan dokumen pendukung dalam Penilaian Penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2022." Jelasnya.


Sementara itu, Wali Kota Banjar, mengatakan bahwa di tahun 2021 Kota Banjar kembali meraih “Penghargaan Kota Layak Anak Tingkat Madya” yang ke-4 Kali dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI. Hal ini menunjukan sebagai bukti Komitmen Pemerintah Kota Banjar untuk menjadi Kota Layak Anak.

"Penghargaan ini bukanlah menjadi tujuan utama, namun penghargaan ini dapat menjadi menjadi tolak ukur Pelaksanaan Program Kerja Pemerintah Kota Banjar yang mampu menjamin pemenuhan dan perlindungan hak-hak anak dengan 5 klaster hak anak yang meliputi klaster hak sipil dan kebebasan, klaster lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, klaster kesehatan dasar dan kesejahteraan, klaster pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya dan klaster perlindungan khusus."jelasnya./Tema


JABAECENNA.COM | KUNINGAN,- Diliputi suasana penuh haru disertai kebanggaan tersendiri, Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Binaul Ummah Kelurahan/Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan manakala menggelar wisuda tahfidz quran juz 30 dan 25 surat angkatan I, bertempat di kampus 2, Kamis (23/6/2022)

Meskipun sekolah tersebut baru berdiri kurang lebih 4 tahun lalu, namun mampu menorehkan prestasi, khususnya bagi sebanyak 86 peserta untuk mengikuti wisuda qur'an pada tahun ini. Sebanyak 18 orang wisudawan juz 30 dan 68 orang mampu menghafal lebih dari 25 surat dan masuk ke dalam wisudawan 25 surat yang terdiri dari kelas 2-4 SD.

Kepala SDIT Binaul Ummah Kelurahan Ciguur, Rayanti Puri, S.Pd, didampingi Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Keagamaan, Yoga Mahendra SPd, mengatakan, tujuan terselenggaranya wisuda tahfidz quran tersebut adalah sebagai bentuk apresiasi terhadap siswa/siswa yang memiliki semangat dalam menghafal all-qur'an, sekaligus menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk lebih giat lagi dalam menghafal kitab suci al-qur'an. Selain itu, bertujuan untuk menyiapkan generasi robbani sesuai dengan visi misi sekolah yakni; membangun karakter peserta didik sesuai al-qur'an dan sunnah nabi.

“SDIT Binaul Ummah memulai program tahsin-tahfidz sejak awal dibangunnya sekolah, hal ini merupakan salah satu program unggulan di sekolah kami. Ada beberapa mekanisme yang harus dilaksanakan oleh siswa untuk mengikuti wisuda quran tahun ini. Adapun siswa-siswi yang akan diikutsertakan dalam wisuda harus sudah hafal 1 juz (juz 30) dan sudah hafal 25 surat (surat An-Nas sampai dengan Al-Fajr) bagi wisudawan 25 surat. Selain itu peserta harus dinyatakan lulus munaqosah (ujian wisuda) bil ghoib,” papar Rayanti yang akrab disapa Yanti itu.


Ditambahkannya, sebelum masuk pelaksanaan wisuda tahfidz siswa SDIT Binaul Ummah, sejak kelas 1 memulai belajar membaca dan membaguskan bacaannya sesuai tajwid. Kepada para siswa-siswi yang mengikuti wisuda, pihaknya berpesan untuk selalu menjaga hafalan dan berlatih untuk mengamalkan isi kandungan al-qur'an dalam kehidupan sehari-hari.

"Sekali lagi kepada anak-anaku, wali murid, ustadz/ustadzah, guru kelas, dan komite atas perjuangan, kesabaran dan keikhlasannya, melalui program tahfidz ini, semoga SDIT Binaul Ummah bisa mencetak generasi yang mencintai al-qur'an sehingga menjadi sekolah yang penuh berkah, manfaat bagi kemaslahatan umat dan selalu istiqamah," harapnya.


Ketua yayasan, DR Rohidin, M.M.Pd, mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi serta menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua dewan guru beserta jajarannya yang telah mensukseskan pelaksanaan wisuda qur'an perdana di SDIT Binaul Ummah ini. Semoga program wisuda qur'an tersebut dapat berjalan dengan lancar untuk dilaksanakan setiap tahun upaya memotivasi anak-anak agar tetap semangat dalam menghafal dan mengamalkan al-qur'an tersebut.

“Saya berpesan pada anak-anak yang diwisuda hari ini, jangan merasa berpuas diri, karena hal ini bukan akhir dari perjalanan kalian dalam menghafal Al-quran. sebab masih banyak hal yang harus kalian lalui, apabila kita memutuskan hafalannya, maka jangan lupa untuk terus muroja'ah atau mengulang hafalan tersebut," ujar Rohidin.

Sementara wali santri dengan ungkapan yang sama mengemukakan, pihaknya tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh ustadz/ustadzah yang sudah membimbing anak-anak hingga bisa melaksanakan wisuda. Harapannya, sebagai orang tua, semoga bapak/ibu terus membimbing anak-anak baik dalam segi meningkatkan kualitas hafalan, kualitas bacaan dan muroja'ah (mengulang hafalan).

“Dengan adanya program tahfidz di sekolah ini diharapkan, paling tidak anak-anak kami mempunyai hafalan al-qur'an disertai akhlak mulia sebagaimana yang tersurat dalam al-qur'an. Semoga mereka (anak-anak tersebut), bisa menjadi penolong, menyelamatkan serta dapat membahagiakan kami di akhirat nanti,” harap mereka. (Wn)
Diberdayakan oleh Blogger.