Ribuan Bikers Ramaikan Gelaran Kodim 0613 feat Brantas Trail Adventue di Banjar
JabarCeNNa.com, Banjar -- Ribuan penggila motor trail dari berbagai kota maupun kabupaten se-Jawa Barat datang berbondong-bondong membanjiri sekitaran area parkir Banjar Waterpark, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu, 28 April 2019.
Para penggila motor Adventur datang ke kota Banjar untuk mengikuti gelaran adventure bertitel Kodim 0613 feat BRANTAS Trail Adventure. Kegiatan yang mengangkat Tema Momotoran Bareng Dandim 0613/Ciamis dan Kapolres Kota Banjar tersebut di buka langsung oleh Wakil Walikota Banjar, Nana Suryana.
Selepas Start, peserta harus menaklukan jalur dengan berbagai rintangan dan jarak tempuh mencapai 70 km. Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kodam III/Siliwangi ke-73.
Ketua Banjar Trail Adventure & Explorers (BRANTAS), H. Dian mengungkapkan bahwa peserta dalam gelaran Trail Adventure ini sebanyak 1500 peserta, ditambah 200 offroader dari tim BRANTAS sebagai panitia dan leader.
"Kegiatan Adventure ini juga untuk mempersatukan dan menjalin keakraban antara offroader, TNI, dan Polri, sehingga sinergitas tetap terjalin erat," ungkapnya.
Dikatakan Dian, dalam gelaran Trail Adventure ini, panitia menyediakan hadiah menarik berupa 10 sepeda motor bebek baru untuk dibagikan kepada peserta yang beruntung. Selain itu banyak hadiah hiburan lainnya yang akan dibagikan pada peserta.
"Untuk mendapatkan kesempatan membawa pulang hadiah-hadiah menarik tersebut, peserta hanya dikenakan biaya registrasi sebesar Rp150 ribu," tandasnya.
Hadir dalam acara tersebut, Dandim 0613 Ciamis, Letkol Arm Tri Arto Subagio, M.Int.Rel., M.M.D.S., Wakil Walikota Banjar, Nana Suryana, Bupati Ciamis, Herdiat, Kapolres Banjar, AKBP Yulian Perdana, S.I.K., Danyon 323 Raider/Buaya Putih, Mayor Inf Afriandy Bayu Laksono, S.Sos., M.I.Pol., Kapolres Ciamis, AKBP Bismo Teguh Prakoso, SH., S.I.K., M.H., Ketua DPRD Kota Banjar, Dadang Kalyubi, dan tamu-tamu undangan lainnya.
.Tema