2 Anggota Panwascam di Lantik
JabarCeNNa.com, Kota Banjar- 2 Anggota Panawascam Penggati Antar Waktu (PAW) dilantik. Pelantikan tersebut dilaksanakan di kantor Bawaslu dan di lantik oleh Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Banjar, Irfan Saeful Rohman SP.d.I, Senin 14 Januari 2019.
Menurut irfan, ada dua PAW anggota Panwaslu Kecamatan yang dilantik hari ini. anggota Panwascam Pataruman Aa Triyana Ginanjar mengganti Gerry Garyadina Mauludin yang terpilih jadi anggota KPU Kota Banjar dan anggota Panwascam Purwaharja Andi Maulana menggantikan Yayat Ruhiyat karena terpilih jadi Kepala Desa Raharja.
“Kepada anggota yang baru dilantik diharapkan untuk senantiasa menjaga apa yang diucapkan dalam sumpah tadi,” ujarnya
Irfan menjelaskan, tidak ada yang dinamakan wasit tidak baik, melainkan harus melakukan pekerjaan sesuai prosedur, tupoksi dan ketentuan yang ada. Kuncinya yaitu mengajak seluruh lapisan masyarakat melakukan pengawasan bersama-sama.
Selain itu, lanjut Irfan, anggota yang baru dilantik bisa meningkatkan nilai integritas dan senantiasa dijunjung tinggi. Karena sehebat dan sepandai apapun pengawas pasti ada yang tidak suka.
“Maka jaga komitmen terhadap lembaga, koordinasi, konsultasi dan komunikasi harus ditingkatkan. Dan bagaimana caranya kita bekerja bersama dan bahu membahu melakukan pengawasan pada pemilu serentak tahun ini,” ungkapnya.
Dirinya berharap, bagi anggota yang baru dilantik bisa bekerjasama secara profesional dan mengendepankan integritas, sesuai moto Bawaslu; cegah, awasi, tindak (CAT).
Sementara itu, Komisioner Bawaslu Kota Banjar Rudi Ilham menjelaskan, mereka akan bekerja meneruskan komisioner sebelumnya, sesuai dengan peraturan, anggota Panwascam akan bekerja sampai Bulan Juli.
"sementara ini, mereka akan melaksanakan pekerjaan Komisioner sebelumnya, dan untuk divisi bisa saja berubah atau meneruskan yang ada, karena itu harus melaksanakan pleno kembali", Jelas Ilham Saat Dihubungi.
Ilham menegaskan, untuk anggota panwascan yamg baru di lantik harus bisa melaksanakan tugas nya sesuai dengan perundng-undangan yang berlaku.
"tetap memegang independensi dan intregritas sebagai pengawasan, mengawasi peserta pemilu dan penyelenggara", jelasnya
Anggota yng dilantik dari Panwaslu Kecamatan Pataruman, Andi Maulana mengaku siap melaksanakan tugas dan amanah yang baru diemban, sesuai peraturan yang berlaku.
“Kita bersama-sama siap melakukan pengawasan pada pemilu serentak nanti,” ungkapnya.
.Ao