Walikota Banjar Hadiri Penyaluran Rasta Di Desa Balokang


BANJAR | JABARCENNA.COM,- Wakil Wali Kota Banjar H. Nana Suryana, S.Pd, M.H menghadiri penyaluran bantuan sosial Beras Sejahtera (Rastra) untuk warga yang berada di Desa Balokang, bertempat di GOR Desa Balokang Kecamatan Banjar Kota Banjar, Kamis (04/05/2023). Pelaksanaan penyaluran Rastra kali ini berbeda dengan sebelumnya, dimana untuk Rastra kali diberikan dalam bentuk uang tunai.

"Penyaluran kali ini untuk 5 bulan terakhir tahun 2022, yang sebelumnya sempat terkendala karena permasalahan di lelang beras. Dan setelah dikonsultasikan dengan berbagai pihak, karena ini merupakan hak warga yang berhak mendapatkan Rastra ini, maka disalurkan pada tahun 2023, namun tetap diperuntukan untuk 5 bulan terakhir tahun 2022. Untuk penyaluran kali ini dalam bentuk uang, setiap bulannya Rp. 40.000, jadi untuk 5 bulan mendapatkan Rp.200.000, " ucapnya.

Untuk di Kota Banjar sendiri jumlah keseluruhan yang mendapatkan bantuan sosial Rastra adalah sebanyak 6.225 orang.

" Tentunya saya berharap, bantuan ini minimal bisa membantu kebutuhan pangan penerima bantuan. Dan mohon, karena bantuan ini untuk beras, maka dibelikan pada beras jangan untuk hal-hal konsumtif lainnya, " harap Wakil Wali Kota.

Sementara itu Kepala Desa Balokang melalui Sekretaris Desa Balokang Dadang menyampaikan untuk di Desa Banjar ada 414 orang penerima bantuan sosial Rastra.

Penyalurannya dibagi dalam 2 hari, yaitu hari Rabu dan Kamis.

"Mudah-mudahan bantuan ini sedikitnya bisa meringankan beban warga di Desa Balokang. Setidaknya setelah pandemi covid, berusaha bangkit kembali. Dan bantuan ini bisa membantu kekurangan warga, " ucapnya./Tema