BANJAR | JABARCENNA.COM,- DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Banjar menjadi Partai Politik peserta Pemilu 2024 yang mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) nya ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar, Senin (08/05/2023).
Rombongan dipimpin langsung oleh Ketua DPD PKS Kota Banjar Cecep Dani Sufyan bersama-sama Pengurus DPD PKS Kota Banjar.
Seusai melakukan registrasi pendaftaran Bacaleg, Ketua DPD PKS didampingi Pengurus DPD PKS Kota Banjar langsung melakukan Konferensi Pers di hadapan para awak media.
Dalam kesempatan tersebut, Cecep Dani Sufyan menyampaikan rasa syukurnya dimana PKS pada hari ini telah melaksanakan registrasi Bacaleg.
"Hari ini tanggal 8 Mei 2023 jam 08 lebih 08 menit, sesuai dengan nomer urut Partai Keadilan Sejahtera nomer 8 telah melaksanakan registrasi. Semoga Allah memberkahi dan memberikan kemenangan kepada kami, dengan target-target yang telah ditentukan, " ucapnya.
DPD PKS Kota Banjar sendiri telah mendaftarkan 30 orang Bacaleg untuk semua Dapil. Diantaranya Dapil 1 sebanyak 12 Bacaleg, kemudian 9 Bacaleg untuk Dapil 2 dan 9 Bacaleg dari Dapil 3.
Berarti 100 persen untuk Bacaleg di semua Dapil terpenuhi. Dan prosentase keterwakilan perempuan sebanyak 44 persen di Dapil 1, 33 persen di Dapil 2 dan 40 persen di Dapil 3.
Dari sekian banyak Bacaleg yang didaftarkan, banyak wajah-wajah baru yang merupakan keterwakilan kaum millenial.
"Ini merupakan tahapan yang penting bagi Kami dalam tahapan untuk ikut serta dalam Pesta Demokrasi 2024 dan semoga ini menjadi tanda, PKS siap berkompetensi secara sehat, menghasilkan para pemimpin yang amanah dan bisa membawa amanah masyarakat untuk mensejahterakan masyarakat.
Dan kami bertekad para Bacaleg ini untuk terus melayani masyarakat. Sebagaimana bagian dari komitmen kami untuk menjadi Partai yang siap secara administrasi dan siap bekerja secara profesional, " jelasnya.
Setelah melaksanakan registrasi/ pendaftaran, dan pemeriksaan berkas di akun SILON, KPU Kota Banjar menerima pendaftaran dari DPD PKS Kota Banjar dan mengeluarkan Berita Acara Penerimaan.tema