PAMEUNGPEUK| JABARCENNA.COM,- Jelang berbuka puasa terindikasi adanya para pengendara yang melakukan aksi balapan liar untuk itu Polsek Pameungpeuk Polresta Bandung Polda Jawa Barat di Pimpin Oleh Kanit Intel Iptu Aleh Sutaryo dan Kanit Binmas Ipda Ajat melaksanakan patroli dan penjagaan di wilayah kecamatan Pamengpeuk Kabupaten Bandung, Kamis (30/3/2023)
Polsek Pameungpeuk terus melakukan upaya menjaga keamanan di kecamatan Pameungpeuk dan Kecamatan Arjasari yang disinyalir adanya balapan liar anak-anak muda pada jelang sore hari menunggu berbuka puasa
“Pemantauan yang dilakukan Kanit Intel dan Kanit Binmas untuk antisipasi cegah gangguan Kamtibmas, tindak pidana kenakalan remaja di bulan suci Ramadhan. ”ujar Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Pameungpeuk Kompol Imron Rosyadi,
Patroli secara intensif setiap hari dilakukan di bulan puasa 1444 Hijriyah ini untuk memantau adanya kegiatan balapan liar biasanya digunakan kesempatan jelang berbuka puasa yang bisa meresahkan masyarakat dan pengguna jalan raya lainnya terlebih bisa mengakibatkan terjadinya kecelakaan
“Begitupun kita tegaskan saat patroli baik sore dan pada waktu malam hari sampai menjelang sahur para muda masih ada yang nongkrong dan Bhabinkamtibmas himbau agar masyarakat ikut menjaga ketertiban khusus nya selama Bulan Suci Ramadan 1444 Hijriyah” pungkas Kompol Imron Rosyadi./Asbud