Kunjungan Ke Disdukcapil, Ade UU : Saya mengharapkan adanya pelayanan cepat kepada masyarakat


BANJAR | JABARCENNA.COM,- Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M. Si., melakukan Kunjungan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar, Selasa (27/12/2022).

Dalam kesempatan ini, wali kota memberikan arahan kepada seluruh jajaran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar untuk terus berupaya memberikan pelayanan Prima Kepada masyarakat khusunya di bidang kependudukan.

"Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar, merupakan perangkat daerah yang berhubungan langsung dengan pelayanan kependudukan kepada masyarakat. Untuk itu saya mengharapkan adanya pelayanan cepat kepada masyarakat. " Tegas wali kota. 


Wali kota juga mengapresiasi inovasi dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar  dalam upaya Percepatan Penuntasan Perekaman Penduduk Wajib KTP Pemula, melalui 'KERETA SIPIL' (Kegiatan Rekam Cetak KTP Siaga Hak Pilih Pemilu). KERETA SIPIL merupakan Inovasi Layanan Kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar untuk jemput bola melakukan perekaman bagi Penduduk Wajib KTP Pemula, dengan mendatangi sekolah setingkat SMA/SMK di Kota Banjar. Program ini digelar guna Percepatan Penuntasan Perekaman Penduduk Wajib KTP Pemula.

"Mudahan-mudahan di tahun di tahun 2024,data kependudukan di Kota Banjar telah tercatat semua,  sehingga di tahun Politik tidak terjadi lagi permasalahan data kependudukan. " Harap wali kota. 


Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar mengatakan dalam sehari Disdukcapil melayani lebih dari seratus layanan kependudukan bagi masyarkat Kota Banjar baik secara online maupun Online.

"Jumlah pelayanan Kependudukan secara online maupun offline cenderung berimbang. Ini menandakan bahwa penduduk di Kota Banjar sudah mulai menggunakan kemudahan layanan online yang diberikan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjar. " Jelasnya./Tema