Recheking Unggulan 5 (Lima) Lomba 10 Program Pokok PKK Tahun 2022


BANJAR | JABARCENNA.COM,- Wakil Wali Kota Banjar hadiri Acara Recheking Unggulan 5 (Lima) Lomba 10 Program Pokok PKK Tahun 2022. bertempat di Aula Desa Neglasari, Jumat (14/10/2022).

Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana,S.Pd., M.H., menerima secara langsung Tim Penilai dari Provinsi Jawa Barat dalam Acara Recheking Unggulan 5 (Lima) Lomba 10 Program Pokok PKK Tahun 2022. Desa Neglasari menjadi Perwakilan Kota Banjar untuk mengikuti Lomba Aku Hatinya PKK Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022.

Tim Rechecking Lomba Recheking Unggulan 5 (Lima) Lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022, diketuai oleh ibu Hj. Dra. Sri Sunarti, hadir dengan didampingi oleh Ketua Bidang 3 PKK Provinsi Jawa Barat bersama Tim, disambut oleh Ketua TP PKK Kota Banjar, Asisten Daerah 3, Kepala DPMP Kota Banjar serta Camat Banjar.

Wakil Wali Kota Banjar mengaku bangga Setelah Desa Neglasari dilakukan Re-Checking Lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022. Menurutnya ini merupakan bukti nyata bentuk Konsistensi seluruh anggota TP PKK Tingkat Kota, Kecamatan, hingga TP PKK Tingkat Desa dalam upaya pemberdayaan keluarga.

"Sejatinya, pembangunan di Kota Banjar itu berawal dari pembangunan keluarga-keluarga di Kota Banjar.

Saya juga meyakini, dibawah pembinaan TP PKK Kota, TP PKK Desa terus bergerak bersama melakukan pemberdayaan keluarga dalam pengembangan Program KRPL di setiap keluarga. Sebenarnya, Program ini merupakan program yang sudah lama digulirkan oleh Pemerintah Kota Banjar dalam upaya pembentukan kemandirian keluarga khususnya dalam pemenuhan kebutuhan pangan dan obat-obatan alami yang dapat ditanam di sekitar rumah.'Jelasnya.

Lebih lanjut, Beliau mengatakan bahwa, Juara bukanlah tujuan utama, namun yang paling penting adalah, lomba ini menjadi motivsi bagi TP PKK yang lain untuk terus bergerak bersama dalam Pemberdayaan keluarga di Kota Banjar. Wakil wali kota juga menjelaskan, pandemi yang melanda, mengakibatkan tingkat Inflasi yang cukup tinggi, namun demikian dengan adaya program KRPL, terbukti ketahanan keluarga dapat terpenuhi dari Kawasan Pangan sekitar rumah.

"Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran TP PKK yang terus bergerak tanpa kenal lelah dalam pengembangan KRPL di Kota Banjar.tema