JABARCENNA.COM | BANJAR,- Seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Banjar melaksanakan Test Urine pemeriksaan Narkoba yang dilaksanakan bekerjasama dengan BNNK Ciamis, bertempat di Aula Kantor Utama Lapas Kelas IIB Banjar, Kamis 7 Juli 2022.
Dijelaskan Kalapas Banjar Muhammad Maulana, bahwa pelaksanaan kegiatan Tset Urine kepada pegawai menindaklanjuti Surat Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat Nomor : W11.PK.01.01.03 – 7126 tanggal 1 Juli 2022 Hal Pelaksanaan Test Urine bagi Petugas Pemasyarakatan di wilayah Jawa Barat.
Pelaksanaan Test Urine menggunakan droping alat Test Urine dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang beberapa waktu lalu telah diambil di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat yang dalam pelaksanaan kegiatan test urine disaksikan langsung oleh BNNK Ciamis.
Pelaksanaan Kegiatan Test Urine bagi Petugas Lapas Banjar merupakan salah satu Wujud Komitmen dalam implementasi P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika)
Kasubag Tata Usaha BNNK Ciamis, Rahman Bersama Tim BNNK menjadi saksi pelaksanaan kegiatan Test Urine menuturkan bahwa saya yakin pegawai Lapas Banjar memiliki mentalitas yang sangat baik, akan tetapi sebagai pencegahan dan deteksi dini bahwa kegiatan Test Urine ini sebagai upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di kalangan ASN khususnya pegawai Lapas Banjar.
Adapun hasil dari pemeriksaan Test Urine yang telah kami saksikan, bahwa seluruh pegawai Lapas Banjar Negatif mengkonsumsi narkoba./Tema