JABARCENNA.COM | KUNINGAN,- Pada Kamis (3/3/2022) malam, Ratusan warga dari berbagai daerah datangi wilayah Desa Ragawacana.
Adanya ratusan warga yang berbondong-bondong datang ke wilayah Desa tersebut tepatnya ke Mushola Al-Hilal Kecamatan Kramatmulya Kabupaten Kuningan tersebut guna menghadiri acara Milad Ke-2 Lembaga Dakwah Tarekat Qodiryah Naqsyabandiyah (LDTQN) Kabupaten Kuningan.
Berbagai agenda kegiatan dilaksanakan dari mulai Dzikir, Khotaman, Manaqiban yang dilaksanakan usai pelaksanaan sholat Maghrib.
Ketua LDTQN Kab.Kuningan Ustad Hidayatulloh S.Ag dalam sambutannya mengatakan, Alhamdulillah LDTQN Kabupaten Kuningan kini masuk ke usia 2 tahun. Di usia yang masih seumur jagung ini diharapkan LDTQN Kuningan bisa terus berbenah dalam segala bidang sehingga LDTQN Kuningan bisa terus berkiprah dalam pembangunan Kuningan terutama dalam pengamalan Agama yang kaffah, ucap Ustad Hidayat
Dan salah satu langkah kegiatan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat adalah dengan mengadakan pelatihan yang sebagaimana nanti akan berkolaborasi dengan LDTQN Jakarta.
Namun, adapun sasaran awal pelatihan adalah pertama khusus untuk jajaran pengurus terlebih dahulu dengan harapan setiap pengurus mempunyai kemampuan dalam mengembangkan LDTQN lebih baik dan bisa lebih dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terangnya.
Ia berharap, di milad LDTQN Kab.Kuningan yang kedua ini menjadi momen kebangkitan bagi ikhwan akhwat dan juga pengurus untuk terus mengembangkan dakwah terutama dalam Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya yang bermursyid Syekh Ahmad Shohibul Wafa Tadjul Arifin ra.
"Ini menjadi momen yang penuh kebangkitan semoga kita semua terus mengembangkan dakwah TQN Suryalaya yang bermursyid Syekh Ahmad Shohibul Wafa Tadjul Arifin ra. (Abah Anom)", pungkasnya.
Dalam kegiatan tersebut dilanjut dengan pelaksanaan Talkin Dzikir bagi para Ihwan Akhwat yang dipandu langsung oleh Wakil Talqin Tarekat Qadiriyah Naqsabandiyah Pondok Pesantren Suryalaya, Tasikmalaya, KH Wahfiudin Sakam, SE, MBA yang sekaligus melaksanakan safari dakwah di Mushola Al Hilal dalam rangka Milad Ke-2 LDTQN Kuningan.
Dalam dakwahnya, Kyai Wahfi menjelaskan secara rinci terkait Dzikir sebagaimana poin dr Dzikir tersebut harus tembus ke Qolbu. Dan keutamaan dari Dzikir tersebut ada tiga. Yang pertama, Dzikir itu untuk membersihkan. Kedua, Dzikir sebagai Pembenteng diri dan Ketiga, Dzikri adalah sebagai Pembaharu Iman.
Kyai Wahfi pun berpesan kepada para jamaah yang datang, bahwa yang namanya belajar dzikir harus benar-benar kepada yang ahlinya, maka dari itu perlu ada bimbingan dari wali mursyid sebagaimana kita bermursyid kepada guru kita Syekh Ahmad Shohibul Wafa Tadjul Arifin ra. Demikian dikatakan Kyai H Wahfiudin Sakam. (Iwan)