JabarCeNNa.com, Banjar -- Tim SAR Gabungan dari BASARNAS Bandung, TNI, Polri, BPBD Kota Banjar, BPBD Ciamis, PMI, Tagana, RAPI, dan warga masyarakat, berhasil menemukan, dan mengevakuasi korban tenggelam di Sungai Citanduy, tepatnya di Dusun Cibentang, RT 11, RW 06, Desa Mekarharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.
Jenazah yang teridentifikasi bernama Aldi Algata (11), Siswa Kelas 5, SDN 2 Mekarharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, ditemukan sekitar 300 meter dari titik lokasi tenggelam, pada Minggu (16/06/2019), sekitar pukul 12.50 WIB.
Jasad tersebut ditemukan setelah Tim Gabungan menyisir Sungai Citanduy, selama dua hari.
Menurut Komandan Basarnas Bandung, Wilayah Tasikmalaya, Ryan Fauzi Rahman, bahwa korban mengalami musibah hanyut pada Sabtu (15/06/2019), kermarin sekitar pukul 13.00 WIB. Saat itu, almarhum bersama temannya yang bernama Rendi Saputra (12), sedang berenang di Sungai Citanduy.
“Saat itu, korban bersama temannya sedang berenang di Sungai Citanduy. Ia lalu terbawa arus deras Sungai Citanduy. Kemudian, para saksi mata dan pihak keluarga langsung melaporkan ke Kepolisian, dan BPBD Kota Banjar, untuk melakukan pencarian,” terang
Lanjut, Ryan, proses pencarian harus ditempuh dengan panjang dan sangat melelahkan. Butuh waktu dua hari lamanya Tim Gabungan menemukan korban dan mengevakuasinya.
"Alhamdulillah, jerih payah Tim Sar Gabungan yang terdiri dari sekitar 50 relawan gabungan telah membuahkan hasil. Akhirnya korban dapat ditemukan, lalu dibawa ke RSUD Kota Banjar, untuk dilakukan pemeriksaan. Dan selanjutnya diserahkan pada pihak keluarga, untuk dimakamkan,” Tandasnya.
.Tm