JabarCeNNa.com, Bogor - Kereta rel listrik (KRL) rute Jakarta-Bogor, Jawa Barat, dipastikan sudah dapat beroperasi normal dua jalur pada sore ini, Senin, 11 Maret 2019.
Pagi sebelumnya, KRL hanya beroperasi satu jalur, setelah kemarin, Minggu (10/3) sebuah KRL anjlok akibat tertimpa sebuah tiang listrik di Kebon Pedes, yang berada diantara Stas8n Cilebut dan Stasiun Bogor.
Dalam peristiwa tersebut 17 penumpang mengalami luka-luka.
Manajer Humas Daop 1 Jakarta PT KAI Edy Kuswoyo mengatakan, perbaikan jalur KRLdilakukan semalan hingga hari ini.
"Insya Allah nanti sore untuk jam pulang kerja dan selanjutnya besok dan seterusnya sudah bisa normal kembali, dua jalur," ujar Edy Kuswoyo di Kebon Pedes, Bogor, Jawa Barat, Senin (11/3).
Meski demikian, kecepatan KRL belum bisa normal, tetapi masih diperlambat demi kehati-hatian
"Kecepatan belum bisa normal. Untuk ke arah Bogor masih 20 kilometer per jam. Namun yang ke arah Cilebut bisa 40 kilometer per jam," katanya.
Pelambatan kecepatan ini, lanjut Edy, karena masih banyak perbaikan yang harus dilakukan.
"Namun, perbaikan-perbaikan dapat dilakukan sambil berjalan," imbuhnya.
.nur/tn