Syukuran HUT Satlantas ke-63 Polres Banjar Beri Penghargaan Bikers Juara Ngaji dan Adzan


JabarCeNNa.com, Banjar - Polres Banjar turut melibatkan para bikers dalam acara syukuran HUT Satlantas Ke-63,  yang digelar di Mako Polresta Banjar, Jl. Siliwangi, Karangpanimbal, Purwaharja, Kota Banjar, Jumat, 28 September 2018.

Berbagai acara digelar, diantaranya senam 'zumba' untuk menjaga kesehatan dan kesegaran tubuh para anggota Satlantas Polres Banjar.

"Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka memperingati HUT Satlantas ke-63, kita melakukan senam agar kondisi tubuh sehat dan segar, terlebih menjelang Pileg dan Pilpres 2019 nanti, kondisi badan harus tetap dijaga. Olahraga bersama ini akan terus dilaksanakan secara rutin setiap minggunya dengan kegiatan yang berbeda-beda," kata Kapolres Banjar, AKBP Matrius, usai kegiatan senam.

Kegiatan  dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan tiup lilin. Kapolres selanjutnya memverikan pirongan kue kepada petugas Satlantas Polres Banjar tertua yakni, Ipda Toto dan yang termuda Bripda Arif.

"Hari ini kita menggelar acara HUT Satlantas ke 63, waktu tepatnya tanggal 22 September 2018 yang lalu, namun untuk kegiatan syukurannya kita gelar hari ini, tadi dengan menggelar senam zumba bersama dilanjut dengan kegiatan syukuran, dimana  kita akan memberikan penghargaan kepada para bikers di Kota Banjar yang menjuarai lomba mengaji dan adzan," kata  Matrius.

Untuk juara mengaji, bikers yang menjadi juara pertama dimenangkan oleh  Bungsu SKB, djuara dua, Egi SASUKE dan juara ketiga, Vitri MATIC LINE 77.

Sedangkan bikers juara adzan, untuk  juara pertama diraih Egi SASUKE, juara kedua Bungsu SKB, dan juara ketiga Erdi BYONIC. 

"Jadi di Banjar, bikers tidak identik dengan kebut-kebutan atau kegiatan begal, namun disini justru diisi dengan hal positif, diantaranya mengaji dan adzan, yang digelar bersama-sama." jelas Matrius.

Sementara itu Ketua Paguyuban Motor Banjar Patroman (PMBP), Deden Suryaman yang menaungi 75 club motor se-Kota Banjar, dengan jumlah 2100 bikers, mengutarakan program mengaji tersebut dilaksanakan kontinyu oleh PMBP sendiri.

"Jadi Alhamdulillah kami sudah satu tahun ini mengadakan lomba bikers mengaji yang digelar secara kerjasama dan sekaligus dibina oleh Satlantas Polres Kota Banjar, dan ini adalah ulang tahun yang ketiga kalinya kami ikuti dan kami menyambutnya secara suka cita," ungkapnya.

Lebih lanjut Deden berharap difasilitasi pembuatan SIM secara kolektif mengingat anggota bikers terus bertambah, dan diantaranya ada yang belum memiliki 

"Karena banyaknya member baru, yang sebagian belum memiliki SIM, kiranya bisa diakomodir, dan kami pun sempat berbincang dengan Kasatlantas agar bisa diadakan pembuatan SIM secara kolektif, sehingga anggota kami bisa memenuhi unsur berlalu lintas," harapnya.


.ao/tn