Prabowo Kunjungi Pedagang Batik di Pekalongan


JabarCeNNa.com, - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menyambangi kelompok masyarakat pengrajin batik Kauman di Pekalongan, Jawa Tengah. Minggu 30 September 2018

Ratusan pedagang dan pengunjung pasar Batik Setono Pekalongan tampak antusias menyambut kunjungan Calon Presiden nomor urut 02 tersebut. 

Pantauan dilokasi, ratusan pedagang dan pengunjung yang didominasi emak-emak itu langsung menyerbu prabowo dan terdengar melantunkan shalawat mengiringi langkah prabowo

“sholatullah Salamullah ‘Allaa Thoha Rosulilla, Sholatullah Salamullah, ‘Alaa Yasin Habibillah. Prabowo.. Presiden, Prabowo..Presiden,” teriak ratusan pengunjung dan pedagang di Pasar Batik Sutono Pekalongan

“Bagaimana Pak omset penjualan sekarang ini cukup baik atau menurun?,” tanya Prabowo

“Penjualan sekarang turun pak ndak kaya dulu,” ucap beberapa pedagang kepada prabowo dengan kompak.

Dalam kunjungannya, Prabowo janji majukan industri batik rumahan Pekalongan 

"Saya sangat mendukung produk industri kreatif, dan saya terus mendukung pengembangan produk UMKM kita supaya ekonomi masyarakat juga ikut berkembang dan terus tumbuh," kata Prabowo 

Prabowo juga berpesan kepada generasi muda, agar batik bisa menjadi suatu kebanggan karena batik sebagai warisan budaya Indonesia



.Iwn